Rizal Pasuma Dorong Pemda Pohuwato Matangkan Anggaran Untuk Atlit di Semua Level
HarianMetro.co, POHUWATO – Keberhasilan atlit asal Pohuwato yang berhasil menyumbangkan medali emas di Cabang Olahraga Sepak Takraw untuk Indonesia pada ajang Sea Games 2021 di Hanoi, Vietnam, berhasil menyita perhatian sejumlah kalangan
Salah satunya datang dari Ketua Persatuan Sepak Takraw Indonesia (PSTI) Kabupaten Pohuwato, Rizal Pasuma, yang memberikan apresiasi kepada Zelki Ladada dan akan berupaya untuk memberikan perhatiam penuh kepada Zelki selama kiprahnya di dunia sepak takraw
Rizal Pasuma yang juga merupakan Ketua Komisi II DPRD Pohuwato itu, mengungkapkan bahwa dirinya terus mendorong dinas terkait untuk memberikan perhatian serius kepada setiap atlit asal Pohuwato
“Saya sudah ketemu dengan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, saya mendorong beliau untuk terus memberikan perhatian kepada setiap atlit,” jelas Rizal Pasuma, pada Senin, (30/05/2022)
“Kita sudah harus mempersiapkan anggaran di APBD induk, dan anggarannya sudah harus terencana dengan baik,” lanjut Rizal
Selain itu, ia juga menuturkan bahwa Zelki Ladada merupakan atlit yang diakui dunia. Menurutnya, Pemerintah Pohuwato harus bisa mendampingi dan menyaksikan langsung perjuangan Zelki pada gelaran ivent selanjutnya
“Zelki ini juga akan menjadi salah satu delegasi Indonesia di gelaran Asian Games di China 2023 mendatang,” tutur Ketua PSTI Pohuwato
“Saya juga sudah komunikasikan ini dengan Kadis Dispora untuk mempersiapkan anggarannya lebih matang lagi.” pungkasnya.//Awi