HUT BSG Ke-61, Hasan Hamid : Dukungan Pemda dan Masyarakat Sangat Dibutuhkan Dalam Meningkatkan Kinerja Perusahaan
HarianMetro.co, POHUWATO – PT Bank Pembangunan Daerah Wilayah Sulut dan Gorontalo atau lebih di kenal Bank SulutGo genap berusia 61 tahun pada Jumat (03/06/22) dengan tema ” Digitalisasi untuk Pemulihan Ekonomi”.
Sejauh ini, PT. Bank Sulutgo terus membangun komitmen dan berkontribusi besar pada pembangunan daerah, terlebih pasca covid-19 yang turut memberi dampak yang cukup signifikan pada sektor ekonomi di Kabupaten Pohuwato
Pimpinan Cabang PT. Bank Sulutgo Marisa, Hasan Hamid, mengungkapkan bahwa peringatan HUT PT. Bank Sulutgo secara rutin terus dilaksanakan. Menurutnya, peringatan tersebut tetap memperhatikan anjuran pemerintah dalam menekan angka covid-19 di Pohuwato.
“Perusahaan ini dari tahun ke tahun menunjukan kinerja yang lebih baik, ini menandakan bahwa kepercayaan masyarakat dalam mengelolah keuangannya di BSG semakin tinggi,” Jelas Hasan Hamid
Selain itu, ia juga mengungkapkan bahwa dukungan Pemerintah Daerah dan masyarakat sangat dibutuhkan dalam meningkatkan kinerja perusahaan
“Dukungan pemerintah sebagai pemegang saham sangat dibutuhkan untuk meningkatkan kinerja Bank,” ungkap Hasan
“Upaya Bank Sulutgo dalam upaya digitalisasi terus dilakukan, dua hari terakhir kita melakukan revisi peningkatan kapasitas BSG Touch, sebagai produk unggulan digitalisasi BSG,” lanjut Pimpinan Cabang BSG
Dirinya berharap agar momentum HUT yang ke-61 tahun dapat memotivasi karyawan BSG
“Mudah-mudahan di hari ulang tahun yang ke-61 ini, dapat memotivasi para karyawan dalam meningkatkan kinerjanya sehingga bisa memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat Kabupaten Pohuwato.” pungkasnya.//Awi