Giliran, Syarif Mbuinga Beri Dukungan Pasangan Iwan – Izhar

0 873

HarianMetro.Co – Kabupaten Pohuwato, Jika sebelumnya Sekretaris Golkar Pohuwato, Al-Amin Uduala menyatakan dukungannya terhadap pasangan Iwan Adam – Izhar Rasmin Wakiden, kini giliran Bupati Pohuwato yang juga Ketua DPD II Golkar Pohuwato, Syarif Mbuinga juga memberikan dukungan penuh.

“Jika ditanyakan, Saya memberikan respon positif terhadap pasangan Iwan -Izhar. Sebab sesuai surat tugas yang diberikan oleh DPP, menentukan wakil itu sungguh merupakan kewenangan beliau (Iwan Adam.red),” jelas Syarif Mbuinga, saat ditemui di kediamannya di Villa Duhiadaa, Sabtu (11/7/2020).

Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Kabupaten Pohuwato

Dimana tak hanya respon positif, namun Syarif Mbuinga juga dengan tegas memberikan suport dan dukungan atas pasangan ini. “Pasangan ini kami suport, kami dukung sepenuhnya,” terangnya.

Ditanya apakah akan ada perintah langsung kepada para kader dibawah untuk mendukunga dan memenangkan pasangan ini, Syarif pun dengan tegas menjawab, ” Iya, itu pasti donk,” Tutup Syarif. (Adv)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.