Kalaupun Golkar Tidak Ke Iwan Adam, Iwan Siap Maju Dengan Kenderaan Lain.

0 998

HarianMetro.co – Kabupaten Pohuwato, Iwan S. Adam – Zunaid Z. Hasan walaupun belum mengantongi rekomendasi dari pertai golkar, Dirinya siap mendaftarkan diri pada pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Pohuwato 9 Desember 2020.

Iwan adam saat dikonfirmasi Harian Metro Via Watshap. Mengatakan bahwa kami telah mengantongi rekomendasi dukungan tiga partai yang ada di parlemen dengan sesuai juklak partai. Sabtu (29/8/220)

“Alhamdulillah, kami sudah mendapatkan rekomendasi tiga partai dari masing masing DPP Partai, yakni PKB, PKS dan PAN, dan saat ini kami menunggu rekomendasi Golkar namun ketika kami tidak mendapat rekomendasi golkar, kami siap mendaftarkan diri,” ungkap Iwan

Pasalnya, Walau belum mengantongi rekomendasi partai yang telah membesarkan namanya di dunia politik, Politisi santun ini mengungkapkan bahwa dirinya mengikuti proses mekanisme partai serta menunggu keputusan dewan pimpinan pusat (DPP) partai Golkar.

Lanjut Iwan Adam, Itukan prosesnya dari bawah, dan itu sudah saya lalui sesuai tahapan partai. Akan tetapi semua tergantung DPP Partai Golkar, kalaupun DPP mengeluarkan rekomendasi untuk kami, maka kami siap untuk maju di pilkada 2020.

Iwan Adam berharap, sebagai salah satu kader Golkar yang mencalonkan diri pada kontestasi pemilihan kepala daerah 9 Desember nanti, itu bisa mendapatkan dukungan penuh dari DPP Golkar itu sendiri, dan mendapatkan rekomendasi, akan tetapi kalau pun tidak dapat, itu artinya dari Allah.//One

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.