Respond Isu Penyesuaian Harga BBM, Polres Pohuwato Gelar FGD
HarianMetro.co, POHUWATO – Kepolisian Resor (Polres) Pohuwato menggelar Focus Grup Discussion (FGD) dalam merespond isu nasional tentang penyesuaian harga BBM bersubsidi, pada Selasa, (06/09/2022)
Kegiatan yang berlangsung di Aula Catur Tribrata Polres Pohuwato itu dihadiri oleh Pelaksana Harian Kapolres Pohuwato, Kombes Pol Slamet Hermawan, Wakapolres Pohuwato, Kompol Cakra Donya
Kegiatan tersebut diikuti oleh Pejabat Utama Polres Pohuwato, Jajaran Kapolsek di Lingkungan Polres Pohuwato, Kepala Dinas Perindagkop Pohuwato, Ibrahim Kiraman, tokoh masyarakat serta unsur akademis
Dalam keterangannya, PLH Kapolres Pohuwato mengungkapkan bahwa salah satu alasan harga BBM bersubsidi mengalami penyesuaian karena harga minyak dunia yang meningkat akibat konflik dua negara yang berseberangan
“Kami Polri melakukan upaya yakni memonitoring perkembangan isu di media sosial dan melakukan penggalangan massa aksi yang berunjukrasa,” jelas PLH Kapolres Pohuwato
Selain itu, ia juga menjelaskan bahwa FGD tersebut digelar untuk meminta masukan dari sejumlah pihak tentang penyesuaian harga BBM tersebut
“Harapan kami peserta diskusi dapat memberi masukan agar dalam melakukan aktifitas sehari-hari dapat berjalan baik,” tandasnya.//Awi