HarianMetro.co, POHUWATO – Kepengurusan Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Kabupaten Pohuwato Masa Bakti 2024-2029, resmi terbentuk setelah dikukuhkan oleh Ketua PWRI Provinsi Gorontalo, Drs. Abdulah Paneo, pada Rabu (14/8/2024).
Pengukuhan ini digelar di Mangrove Eco Resort (MER) Marisa dan bertepatan dengan perayaan HUT ke-62 PWRI tingkat Provinsi Gorontalo.
Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga, yang juga bertindak sebagai Pembina PWRI Kabupaten Pohuwato.
Selain itu, hadir pula Wakil Bupati Suharsi Igirisa, Pj. Gubernur Gorontalo yang diwakili oleh Asisten II Setda Provinsi Ir. Handoyo, Dandim 1313 Pohuwato, Ketua PWRI Pohuwato Djoni Nento, serta sejumlah pejabat daerah lainnya.
Dalam sambutannya, Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga menegaskan bahwa terbentuknya kepengurusan PWRI Kabupaten Pohuwato merupakan momen bersejarah, terlebih pada usia PWRI yang ke-62 tahun.
“Ini adalah hadiah ulang tahun yang istimewa. Terima kasih kepada Ketua dan jajaran pengurus PWRI Provinsi Gorontalo,” ujar Bupati Saipul.
Saipul juga berharap, melalui tema HUT ke-62 PWRI tahun ini, “Dengan Semangat Baru, PWRI Berdaya, Bermartabat dan Sejahtera”, seluruh ASN yang telah purna tugas dapat terus berkarya dan berkontribusi bagi kemajuan daerah.
Lebih lanjut, Bupati Saipul mengucapkan selamat kepada pengurus baru PWRI Kabupaten Pohuwato dan menyampaikan harapannya agar mereka bisa menjalankan tugas dengan baik dan penuh tanggung jawab.
“Saya yakin, PWRI dengan anggotanya yang sudah berpengalaman akan mampu terus berkontribusi bagi pembangunan Kabupaten Pohuwato,” kata Bupati Saipul.
Pada kesempatan itu pula, dilakukan penyerahan bendera pataka dari Ketua PWRI Provinsi Gorontalo, Drs. Abdulah Paneo, kepada Ketua PWRI Kabupaten Pohuwato, Djoni Nento.
Acara dilanjutkan dengan pembacaan sejarah terbentuknya PWRI dan diakhiri dengan pemotongan tumpeng oleh Bupati Saipul yang diserahkan kepada Ketua PWRI Pohuwato, Djoni Nento, serta Asisten II Provinsi dan Wakil Bupati Suharsi Igirisa kepada pengurus PWRI lainnya. //AD