Dibawah Kepemimpinan Lahmuddin, DRPD Boalemo Fraksi Golkar Beri Bantuan Kepada Korban Kebakaran
HarianMetro.co, BOALEMO – Fraksi Partai Golkar DPRD Boalemo kembali menunjukkan langkah positif. Kali ini, dibawah kepemimpinan Lahmuddin Hambali bersama beberapa Pengurus DPD II dan KPPG dan IIPG Boalemo. mengunjungi lokasi kebakaran serta menyerahkan bantuan kepada keluarga Djafar Bakio di desa Mohungo Kecamatan Tilamuta, Selasa Kemarin (12/10).
Bantuan tersebut diserahkan Wakil ketua DPRD Boalemo Lahmuddin Hambali didampingi Ketua Fraksi Golkar Iwan Woluwo, dan sekertaris fraksi Golkar yang juga sebagai ketua komisi 2 Suleman Asmu. Pada momentum Hari Ulang Tahun Kabupaten Boalemo ke 22.
Kepada awak media, Ketua Fraksi Golkar Iwan Woluwo, menyampaikan bahwa Ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Partai Golkar. Dimana kami hadir di setiap masalah yang menimpa masyarakat, “semoga bantuan ini bisa bermanfaat bagi keluarga dan beroleh berkah dari Allah SWT.
“Alhamdulillah, dengan solidnya Fraksi Golkar bisa menyisihkan sedikit rezeki untuk berbagi kepada sesama dan semoga bantuan ini bisa sedikit meringankan beban keluarga korban dan beroleh berkah dari Allah SWT,” ucap Iwan.
Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Boalemo Lahmuddin Hambali juga sebagai Ketua DPD II Golkar Boalemo menyampaikan rasa duka dan prihatinnya atas musibah yang menimpa keluarga Djafar Bakio.
“Kami turut berduka atas musibah yang menimpa keluarga Djafar Bakio, semoga tetap tegar dan sabar menghadapi musibah ini. Terimakasih juga kepada IIPG dan KPPG Boalemo yang bersama Fraksi Golkar tak henti-hentinya memberikan perhatian kepada masyarakat yang tertimpa musibah, terlebih pada momen HUT Boalemo kali ini.” kata Lahmuddin Hambali.
Tak hanya itu, Lahmuddin Hambali kembali mengingatkan kepada seluruh masyarakat Boalemo agar tetap berhati-hati, waspada dan menjaga lingkungan agar bisa menghindari resiko jika terjadi sesuatu hal yang tidak terduga.
Djafar Bakio sendiri merupakan korban kebakaran yang diakibatkan korsleting listrik beberapa waktu yang lalu. Pungkasnya.//(**)