Bantu Turnamen Bola Volly Karang Taruna Cup Desa Dulomo, ini Kata Beni Nento
HarianMetro.co, POHUWATO – Ketua KONI Kabupaten Pohuwato, Beni Nento bantu turnamen Volly Ball Karang Cup yang dilaksanakan oleh karang taruna bersatu Desa Dulomo Kecamatan Patilanggio, Jum’at (28/10/22).
Turut hadir dalam pembukaan turnamen Volly Ball diantaranya, Ketua DPRD Pohuwato, Nasir Giasi, Anggota DPRD, Febrianto Mardain, Ketua FKT Pohuwato, Camat Patilanggio, Kepala Desa Dulomo.
Beni Nento kepada awak media menyampaikan, turnamen Bola Volly merupakan wadah untuk memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat. Sehingga masyarakat menjadi sehat, khususnya di Desa Dulomo.
“Turnamen Volly Ball menjadi perkumpulan bagi anak muda untuk menyalurkan bakatnya, dan olahraga Bola Volly kita tahu banyak di minati kaum muda” tutur Beni
Tambah Beni, Turnamen Bola Volly Karang Taruna Cup ini, juga menjadi salah satu bentuk silaturahmi masyarakat dan kaum muda, sehingga dapat melahirkan rasa kekeluargaan diantara Masyarakat dan peserta itu sendiri.
“Penyelenggaraan turnamen ini juga dimaksudkan untuk memeriahkan peringatan Hari Sumpah Pemuda, Masyarakat memang sudah sangat rindu akan even seperti ini. Semoga dari turnamen ini juga akan semakin memotivasi para kaum muda, Khususnya para pemain,” pungkasnya.//HM