Usai Gelar RDP Bersama PLN, Rizal Pasuma Beri Pernyataan ini

0 368

HarianMetro.co, POHUWATO – Pemadaman listrik yang dijadwalkan oleh PLN pada hari sabtu yang lalu masih menyisakan persoalan. Pasalnya, pemadaman yamg terinformasi berlangsung sejak pukul 08.00 hingga pukul 17.00 itu, nyatanya masih terjadi pemadaman hingga menjelang waktu berbuka puasa.

Hal ini pun dikomentari oleh berbagai pihak, salah satunya Ketua Komisi II DPRD Pohuwato Fraksi Golkar, Rizal Pasuma. Kepada media ini, Rizal Pasuma mengungkapkan bahwa kecerobohan yang dilakukan oleh pihak PLN ini sedikitnya memberikan dampak yang merugikan masyarakat

“Pemadaman yang dijadwalkan hanya sampai pukul 5 sore itu, kurang lebih 4 atau 5 kali masih mati setelah dinyalakan,” jelas Rizal Pasuma, pada Senin, (18/04/2022)

Selain itu, Rizal Pasuma juga menyentil persoalan angka kebakaran rumah di Pohuwato. Menurutnya, kewenangan pihak PLN hanya sampai pada urusan meteran listrik

“Angka kebakaran rumah di Pohuwato pada bulan maret itu sangat tinggi. Kewenangan pihak PLN itu hanya sampai di meteran. Jaringan dan instalasi itu sudah bukan kewenangan mereka,” ucap Rizal

“Saya minta kepada pihak PLN untuk jelih dalam melakukan pemeriksaan meteran. Masa meteran yang 450, pemakaiannya sudah seribu lebih. Ini kan tidak wajar.” Tandasnya.//HM

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.