HarianMetro.co, POHUWATO – Pondok Pesantren Alkhairan Buntulia Kabupaten Pohuwato, menggelar acara Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW, yang dihadiri langsung oleh Ketua Umum PB Alkhairat, Habib Habib Ali Bin Muhammad Al-Jufri, Ketua Komda Alkhairat Buntulia, Hamdi Alamri, Pimpinan Ponpes Alkhairat Buntulia, Muhammad Abdul Hakim Saleh, Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga, Dandim 1313 Pohuwato, Waka Polres Pohuwato dan Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Pohuwato, Fahry Djafar, pada Kamis, (17/02/2022)
Dalam sambutannya, Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga, menyampaikan ucapan selamat kepada Ketua Umum PB Alkhairat Pusat Palu, atas kedatangannya di Kabupaten Pohuwato.
“Atas nama Pemerintah Daerah kami ucapkan selamat datang kepada HS. Ali Bin Muhammad Al-Jufri di Kabupaten Pohuwato, yang saat ini beliau juga sekaligus meninjau langsung program pemondokan kembali para santri Alkhairat di Pohuwato. Beliau juga sebelumnya menghadiri acara launching di Kecamatan Popayato Barat dan malam ini Beliau berada di Ponpes Alkhairat Kecamatan Buntulia,” ungkap Bupati Pohuwato.
Saipul A. Mbuinga juga mengungkapkan bahwa Alkhairat merupakan karya agung dari Guru Tua Habib Idrus Bin Salim Al-Jufri, yang kemudian ditinggalkan dan diwariskan bagi ummat Islam.
Menurutnya, Ummat Islam di Pohuwato sangat beruntung dan berterima kasih atas keberadaan Pondok Pesantren Alkhairat di Kabupaten Pohuwato.
“Kami menyambut baik program komda alkhairat untuk mengaktifkan kembali kegiatan-kegiatan mondok oleh santri-santrinya. Karena ini juga sejalan dengan program unggulan Pemda Pohuwato dalam mencetak kader satu desa satu hafidz,” pungkas Saipul Mbuinga.//HM