Pemda Pohuwato Serahkan Alokasi Anggaran Desa Tahun 2024 dengan Inovasi dan Konsistensi

0 151

HarianMetro.co, POHUWATO – Pemerintah Daerah Pohuwato menggelar serangkaian kegiatan penting yang meliputi penyerahan alokasi Anggaran Desa Tahun Anggaran 2024, penghargaan Lomba Desa tahun 2023, penyematan Lencana Desa Mandiri, piagam penghargaan tahun 2023, serta penyerahan seragam resmi kepada Pejabat Desa, di Aula Dinas PUPR, Senin (29/1/2024).

Acara tersebut turut dihadiri oleh Sekda Pohuwato, Iskandar Datau, bersama Kadis PMD, Refli Basir, perwakilan BPJS Kesehatan, BPJS Ketenagakerjaan, dan KPPN Marisa.

Dalam sambutannya, Sekda Iskandar Datau menekankan komitmen Pemda Pohuwato dalam mengalokasikan anggaran untuk pembangunan di tingkat Desa, dengan total alokasi mencapai Rp. 145.349.610.600 untuk tahun 2024, meningkat sebesar 3,32 persen dari tahun sebelumnya.

“Penambahan alokasi ini mencerminkan komitmen pemerintah dalam mendukung pembangunan pedesaan,” kata Iskandar Datau.

Lanjut, terkait dengan pengelolaan anggaran, Sekda Iskandar menggarisbawahi pentingnya pemahaman terhadap ketentuan perundang-undangan yang berlaku. Dengan alokasi yang signifikan, penggunaan Dana Desa harus dilakukan dengan penuh pertanggungjawaban dan efisiensi.

“Kepemimpinan yang berkualitas dan tata kelola yang baik menjadi kunci keberhasilan dalam mengimplementasikan alokasi anggaran tersebut,” ungkap Iskandar Datau.

Selain itu, Iskandar juga menyampaikan apresiasi atas kinerja Desa-desa yang telah berprestasi, sebagaimana tercermin dari pemberian penghargaan lomba Desa dan penyerahan lencana Desa mandiri.

“Hal ini menunjukkan semangat dan dedikasi masyarakat desa dalam memajukan wilayahnya masing-masing,” ucap Iskandar Datau.

Tidak sampai disitu saja, dengan adanya penyerahan seragam resmi kepada pejabat Desa, Sekda Pohuwato, Iskandar Datau menegaskan komitmen, untuk meningkatkan profesionalisme dan citra pelayanan di tingkat desa.

“Seragam tersebut tidak hanya sebagai simbol, tetapi juga sebagai wujud nyata dukungan pemerintah terhadap kualitas pelayanan publik,” ujar Iskandar Datau.

Terakhir, acara ini tidak hanya merupakan seremoni formal, tetapi juga momentum untuk memperkuat sinergi antara Pemerintah Daerah, Desa-desa, dan masyarakat dalam mewujudkan pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan di Kabupaten Pohuwato.//AD

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.