Peringati Hari Bhayangkara ke-77 Tahun, Polres Pohuwato Gelar Doa Bersama Lintas Agama

HarianMetro.co, POHUWATO – Kepolisian Resor (Polres) Pohuwato menggelar acara Doa Bersama Lintas Agama secara virtual, dalam rangka Hari Bhayangkara yang ke-77 tahun, pada Jum’at, (30/06/2023)

Kegiatan yang berlangsung di Aula Tribrata Polres Pohuwato itu dihadiri Kapolres Pohuwato, AKBP Joko Sulistiono, Bupati Pohuwato, Saipul A.Mbuinga, Kapolres Pohuwato, Dandim 1313 Pohuwato, Letkol Inf.Aribowo Dwi Hartono, Ketua Pengadilan Negeri Marisa, Achmad Yuliandi Erria Putra dan jajaran Kapolsek serta Bhayangkari di satuan kerja Polres Pohuwato

Dalam keterangannya, Joko Sulistiono mengungkapkan bahwa doa bersama lintas agama tersebut merupakan tradisi yang wajib digelar setiap peringatan Hari Bhayangkara

Menurutnya, hal tersebut untuk menciptakan Polri Presisi serta untuk mewujudkan Pemilu Damai menuju Indonesia Maju

“Doa bersama lintas agama ini digelar untuk menjadikan Polri yang lebih dicintai masyarakat sehingga dapat melaksanakan tugas pokok dengan maksimal,” jelas Kapolres Pohuwato

“Tugas-tugas pokok itu diantaranya memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat, agar panji-panji Polri selalu suci dan bersih.” tandasnya.//Awi

Hut Bhayangkara k-77Joko SulistionoKapolres PohuwatoLintas AgamaPolres Pohuwato
Comments (0)
Add Comment