HarianMetro.co – Kabupaten Pohuwato, Paska penandatanganan deklarasi gerakan netralisasi ASN dan pakta integritas pada senin kemarin, Maka sebagai tindak lanjut dari gerakan tersebut kembali di laksanakan di kalangan OPD dan Camat di wilayah masing masing.
Turut hadir dalam penandatanganan GN-ASN dan pakta integritas bertempat di Aula Panua Pohuwato yakni, seluruh pimpinan OPD dan Camat di wilayah masing masing.(28/8/20)
Penjabat Sekretaris Daerah (SEKDA) Iskandar Datau menyampaikan, penandatanganan ini sudah dilaksanakan pada senin kemarin, ini hanya sebagai tindak lanjut saja.
“penandatangan pakta integritas ini adalah tindak lanjut dari pendatanganan pada senin kemarin. Akan tetapi Agenda tersebut bukan hanya melibatkan pimpinan OPD atau pun para camat melainkan semua ASN” Ucap Iskandar
Lanjut Iskandar” Ya.. Siapa saja yang merasa dirinya ASN maka wajib menandatangani pakta ingtegritas ini. Saya dan seluruh pegawai kantor Bupati juga ikut menandatangani pakta integritas ini. Semoga dengan adanya gerakan ini, semua ASN terhindar dari perbuatan yang mengarah pada dukungan politik, apalagi hajatan pesta demokrasi di Kabupatun Pohuwato pada 9 Desember nanti. Harapnya
Ditambahkan Sekda Iskandar Datau” semoga degan aturan yang beraku di pakta ingtegritas tersebut, ASN bisa sadar bahwa keberpihakan ke salah satu pasangan akan mendapatkan sangsi berat karena notabenenya ASN adalah abdi negara yang bersifat netral dan menjaga netralisasinya sebagai ASN itu sendiri” Pungkasnya. //Guslan