PDAM Tirta Moolango Defisit: Tunggakan Air Capai 7 Miliar

HarianMetro.co, POHUWATO – Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Moolango Kabupaten Pohuwato, mengungkapkan kekhawatiran terkait rendahnya kesadaran masyarakat dalam membayar tagihan air tepat waktu.

Kondisi ini terlihat dari tingginya jumlah tunggakan pelanggan setiap bulannya, yang kini mencapai angka 7 miliar rupiah.

Direktur PDAM Tirta Moolango Kabupaten Pohuwato, Ir. Hairudin Usman, mengungkapkan bahwa meskipun sosialisasi mengenai pentingnya kepatuhan dan kesadaran pembayaran rutin terus dilakukan, banyak masyarakat yang masih menunda-nunda pembayaran.

“Perusahaan ini dapat beroperasi dengan baik jika masyarakat memiliki kesadaran untuk membayar tepat waktu. Saat ini, efektivitas penagihan kita hanya mencapai sekitar 40 persen atau sekitar 400 juta rupiah. Sementara itu, saya harus menggaji karyawan sebesar 450 juta rupiah setiap bulannya, belum termasuk biaya untuk membeli tawas, kaporit, dan kebutuhan operasional lainnya. Jelas kita mengalami defisit,” kata Hairudin, Rabu (12/6/2024) kemarin, di kantornya.

Menurut Hairudin, yang akrab disapa Didi, peningkatan kesadaran masyarakat dalam membayar tagihan air tepat waktu sangat diperlukan untuk menghindari penumpukan tunggakan dan membebani pelanggan itu sendiri.

“Jika ada kesadaran dari pelanggan untuk membayar tepat waktu minimal 70 hingga 80 persen, PDAM akan sehat secara finansial. Bahkan, pegawai negeri pun sering kali memberikan alasan untuk tidak membayar tepat waktu. Jika kami mengambil tindakan tegas seperti penyegelan, kami akan menghadapi banyak masalah. Namun, jika masyarakat melunasi semua tunggakan, saya yakin keluhan akan berkurang,” ujar Didi penuh keyakinan.

Tidak sampai disitu saja, berbagai upaya telah dilakukan oleh PDAM Tirta Moolango untuk mengurangi piutang pelanggan, namun berbagai kendala di lapangan sering kali muncul dengan berbagai alasan.

Oleh karena itu, Didi menegaskan pentingnya peningkatan kesadaran masyarakat, untuk membayar air tepat waktu demi kelangsungan layanan PDAM yang lebih baik.

Dengan demikian, PDAM Tirta Moolango berharap agar masyarakat dapat lebih disiplin dalam membayar tagihan air sehingga operasional perusahaan dapat berjalan lancar dan pelayanan kepada pelanggan dapat ditingkatkan.//AD

Kabupaten PohuwatoPDAM Tirta MaleoTunggakan capai 7 Milyar
Comments (0)
Add Comment