Lewat Rapat, Bupati Pohuwato Tindak Lanjuti Usulan DPRD untuk LKPJ 2022

HarianMetro.co, POHUWATO – Bupati Pohuwato, Saipul Mbuinga gelar rapat dengan beberapa OPD Dinas Kesehatan terkait usulan rekomendasi DPRD Pohuwato pada paripurna LKPJ 2022 baru-baru ini di Aula Dinas Kesehatan, Senin (12/6/2023).

Dalam rapat tersebut didampingi oleh Kadis Kesehatan, Fidi Mustafa, Bupati Saipul Mbuinga menjelaskan bahwa tujuannya untuk menindaklanjuti usulan rekomendasi dari DPRD pada paripurna LKPJ untuk target RPJMD Kabupaten Pohuwato.

Dimana ada beberapa poin yang menjadi pembahasan dalam rapat tersebut, ialah : Pertama, pendampingan dan sosialisasi terhadap kualitas polemik keluarga berencana dalam memberikan konseling kesehatan, reproduksi di Wilayah terpencil, perbatasan, dan pemukiman yang padat. Kedua, menekan penurunan angka stunting di Pohuwato dan ketiga, mengevaluasi beberapa faktor yang mengakibatkan tingginya angka kematian ibu dan anak.

“Beberapa poin yang menjadi rekomendasi dari DPRD perlu disikapi dan dioptimalkan. Kita berharap kedua lembaga ini bagaimana bisa seiring sejalan dalam pelaksanaan tugas dan program ini. Kalaupun ada dinamika di DPRD yang harus dihadapi maka perlu ada masukan pula dari jajaran yang ada dalam rangka kita menjalankan program tersebut,” kata Bupati Saipul.

Tidak sampai di situ juga, Bupati Pohuwato menambahkan bahwa yang menjadi kebijakan pemerintah tentu pula ada masukan dari berbagai pihak termasuk dari pemerhati kesehatan. Maka itu, bantulah visi misi pemerintah yang menempatkan kata sehat di depan kalau tidak kita akan gagal dalam menjalankan program tersebut.

Sementara itu Kadis Kesehatan, Fidi Mustafa menjelaskan bahwa apa yang disampaikan bupati akan ditindaklanjuti dan menjadi perhatian.

“Ia, setelah pertemuan dengan bupati kami akan menyelesaikan apa yang menjadi penekanan bupati atas rekomendasi DPRD Pohuwato,” ungkap Fidi.

Terakhir, perlu melakukan peninjauan kembali terhadap beberapa puskesmas dari rawat jalan ke rawat inap dan berupa penurunan angka stunting jangan sampai naik lagi, paling tidak 6,04 persen bisa turun lagi setiap tahun.

“Sekali lagi untuk menciptakan satu hasil yang maksimal mari bersama merembuknya, membicarakan secara bersama agar kerja-kerja kita baik antara pimpinan dan staf serta sebaliknya bisa seirama dan sejalan sehingga program tersebut terlaksana dengan baik,” tutup Bupati Saipul.//AD

Bupati PohuwatoDinas Kesehatan PohuwatoFhidi MustafaLKPJSaipul A. MbuingaSidak
Comments (0)
Add Comment