HarianMetro.co, POHUWATO – Sudah menjadi tradisi sebagian besar Umat Muslim di Penjuru dunia untuk memperbanyak amalan saat di Bulan Suci Ramadhan.
Seperti halnya apa yang dilakukan oleh Komunitas Scooter Marisa (Semar) dengan memberikan Takjil Gratis kepada sebagian Masyarakat di Kecamatan Marisa dan Kecamatan Duhiadaa
Ketua Komunitas Semar Marisa Achmad Djuuna, yang saat ini juga menjabat sebagai Kadis Sosial Pohuwato, mengaku sangat bersyukur atas kesuksesan kegiatan Amalia bersama ini.
“Tentunya juga menyadarkan kepada Masyarakat untuk meningkatkan rasa kepedulian kepada sesama,” tutur Achmad, Selasa (27/04).
Sementara itu Raman Saleh salah satu anggota Semar menambahkan, bahwa kesuksesan kegiatan ini tak lepas dari peranan dan sumbangsih sesama anggota Semar Marisa.
“Semoga apa yang kami laksanakan walaupun jumlahnya tidak seberapa, insyaallah itu bermanfaat dan semoga di bulan penuh berkah ini semua amal ibadah kita dapat diterima oleh Allah SWT”, Raman berharap.
Ia melanjutkan ,”Kiranya apa yang kami lakukan pada kesempatan ini, bisa menjadi agenda tetap kami bagi komunitas scooter atau vespa Marisa,” tandasnya.
Sebagai tambahan, usai pembagian takjil kepada Masyarakat, seluruh pengurus Semar melangsungkan buka Puasa bersama di Secretariat Semar Marisa.// Edi