HarianMetro.co, BOALEMO – Sekertaris Daerah (Sekda) Boalemo Supandra Nur , didampingi Asisten III Setda Boalemo Rahmat Biya, menghadiri upacara Hari Bhayangkara ke- 77, bertempat di Lapangan Alun-alun Tilamuta. Sabtu, (01/07/2023).
Pada kesempatan itu, Sekertaris Daerah Boalemo Supandra Nur, menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya dan ucapan selamat hari Bhayangkara ke-77 kepada seluruh jajaran kepolisian Republik Indonesia (RI)
“Kami dari Pemerintah Daerah Kabupaten Boalemo berharap eksistensi kepolisian di RI,makin memberikan pelayanan yang prima dan terbaik sesuai janji tribrata yang di ucapkan pada pelaksanaan upacara HUT Bhayangkara ke 77,” Kata Sekda.
“Semoga Polri makin memperoleh kepercayaan tinggi dari masyarakat sesuai arah kebijakan presisi kebijakan Kapolri,” Sambungnya.
Selain itu, Sekda Boalemo mengatakan bahwa tahun 2023 hingga 2024 nanti, Pemerintah Daerah Boalemo bersama pihak kepolisian Resort (Polres) Boalemo,akan membangun jalinan ikatan yang kuat untuk bekerja sama dalam hal mensukseskan agenda nasional pemilu 2024.
“Jelang pemilu 2024,stabilitas kondusif Daerah menjadi hal prioritas dalam agenda Pemerintah Daerah dan kepolisian Resort (Polres ) Boalemo,”tutupnya.//LY