HarianMetro.co, POHUWATO – Kegiatan Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadits (STQH) ke-X tingkat Kabupaten Pohuwato kini memasuki hari ketiga, pada Jum’at, (17/03/2023) di Masjid Agung Baiturrahim Kabupaten Pohuwato
Sejumlah cabang lomba dengan berbagai kategori mulai memasuki fase penilaian yang cukup ketat dari para dewan hakim
Dalam keterangannya, salah satu dewan hakim STQH ke-X, Muhammad Husin Panitra, mengungkapkan bahwa pelaksanaan STQH di hari ketiga diawali dengan cabang lomba hifdzil qur’an golongan 1 Juz
“Alhamdulillah di hari ketiga ini tadi pagi diawali dengan hifzil qur’an golongan 1 Juz untuk 5 Kecamatan di bagian barat, yakni Popayato serumpun, Lemito dan Wanggarasi,” ungkap Muhammad Husin saat ditemui di sela-sela kegiatan STQH
Selain itu, dirinya juga menuturkan bahwa sejumlah cabang lomba lain ikut digelar pada hari ketiga ini
Menurutnya, cabang-cabang lomba tersebut meliputi vokalia religi, tilawah dewasa dan da’i cilik
“Sesuai tentatif, malam ini ada vokalia religi, tilawah untuk kategori dewasa dan da’i cilik, ini yang setiap malam kita lombakan,” tandas Dewan Hakim.//Awi