Bupati Gorut Resmi Dilantik, Ini Harapan Bupati Saipul

HarianMetro.co, POHUWATO – Pelantikan Thariq Modanggu sebagai Bupati Gorontalo Utara oleh Penjabat Gubernur Gorontalo, Hamka Hendra Noer, bertabur apresiasi dan ungkapan selamat dari sejumlah pihak, seperti Bupati Pohuwato.

Bupati Saipul A. Mbuinga, memberi ucapan selamat atas dilantiknya Thariq Modanggu sebagai Bupati Gorontalo Utara, setelah pada 2018 lalu resmi dilantik sebagai Wakil Bupati mendampingi Alm. Indra Yasin sebagai Bupati.

Thariq Modanggu resmi dilantik di Aula Kantor Gubernur Gorontalo, pada Senin (27/06/2022).

Bupati Saipul menyampaikan ucapan selamatnya dan berharap agar Bupati Thariq dapat menjalankan tugas dengan maksimal.

“Selamat buat Pak Thariq Modanggu yang terhitung mulai hari ini resmi menjadi Bupati Gorontalo Utara sampai 2023 mendatang,” ungkap Bupati Pohuwato.

Selain itu Ia juga berharap agar Kabupaten Gorontalo Utara akan terus mengalami kemajuan di bawah kepemimpinan Thariq Modanggu.

“Insyaallah Bupati Gorut dapat melaksanakan tugas dengan baik, dan tentunya ini akan membawa kemajuan yang signifikan bagi Kabupaten Gorontalo Utara.” tandasnya.//Awi

Bupati Gorontalo UtaraBupati PohuwatoKabupaten PohuwatoPelantikan Bupati GorutSaipul A. MbuingaThariq Modanggu
Comments (0)
Add Comment