HarianMetro.co, POHUWATO – Bupati Saipul A. Mbuinga bersama Dandim 1313 Pohuwato, Letkol Czi Purbo Awin Niarto, S.ST.,MM meninjau kesiapan penyemprotan Disinfektan jajaran Polres Pohuwato dibawah Komando AKBP. Joko Sulistiono, SH.,S.IK.,MH, Rabu, (30/6/2021).
Diakui Bupati Saipul, Penyemprotan Disinfektan ditengah Pandemi seperti ini memang sangatlah penting, untuk mengurangi Resiko Penularan Virus Covid-19 di Kabupaten Pohuwato.
“Terima kasih banyak atas kerjasama dan dukungan dari polres pohuwato, apa yang dilakukan saat ini sangat baik dan membantu Pemerintah serta masyarakat Pohuwato terutama dari bahaya Virus yang mematikan ini”, ujarnya
Selain kata Saipul, saat ini corona bukan saja berkurang melainkan justru semakin membahayakan, terlebih lagi telah muncul Virus baru yang disebut Virus Covid-19 varian delta dari India.
Olehnya, ia sangat berharap sikap tanggung jawab setiap Masyarakat untuk tetap taat Protokol Kesehatan.
“Karena masker merupakan salah satu alat pencegah selain aktif dalam mencuci tangan, menjaga jarak dan menghindari kerumunan”, Saipul menandaskan.
Sementara itu, Kapolres Pohuwato, AKBP. Joko Sulistiono menjelaskan rute Penyemprotan Disinfektan dimulai dari Polres, pasar Marisa, wilayah Buntulia, Pantai Pohon Cinta, KPU dan terakhir dilokasi Blok Plan.
“Terima kasih banyak atas dukungan Bupati Pohuwato termasuk Dandim 1313 Pohuwato yang saat ini bersama kami di Polres Pohuwato. Semoga dukungan dan kebersamaan kita menjadikan Pohuwato lebih maju dan bisa terhindar dari virus Corona”, tutup Joko Penuh harap.//Edi.