Bentuk Perhatian, Djoni Dalanggo Sambangi Korban Banjir Patilanggio dan Dapur Umum

HarianMetro.co, POHUWATO – Bencana banjir yang menerjang Kecamatan Patilanggio akibat curah huja tinggi dan mengakibatkan Sungai Randangan kembali meluap, yang diakibatkan tanggul jebol, dan menyebabkan sejumlah Desa terendadm banjir. Olehnya, ratusan warga harus mengungsi ke sejumlah tempat akibat banjir tersebut.

Kondisi tersebut, mendapat perhatian khusus dari politisi Partai Nasional Demokrat (Nasdem) dari Fraksi Nasdem di DPRD Provinsi Gorontalo, Djoni Dalanggo Dapil Pohuwato – Boalemo.

Anggota DPRD Provinsi Gorontalo Dapil Pohuwato – Boalemo itu tengah berjibaku dan bergelut ditengah masyarakat untuk meringankan beban, Dan tak lupa juga ikut mempersiapkan makan sahur bagi korban banjir.

Senin (10/2024), Djoni Dalanggo yang biasa disapa Kaka Djoni itu, menyambangi beberapa kepala keluarga yang menjadi korban banjir di Desa Dulomo, Kecamatan Patilanggio.

Djoni datang mendampingi Ketua DPD Nasdem Pohuwato yang juga Wakil Bupati Pohuwato yang turut serta dalam membantu para korban banjir dan Dapur Umum yang tengah sibuk mempersiapkan makan sahur.

“Sebagai Kader NasDem merasa terpanggil atas apa yang dialami warga Kecamatan Patilanggio, sehingganya saya turun ikut meringankan apa yang dirasakan para korban banjir,” Ungkap Djoni.

Sebagai Bentuk perhatian partai Nasdem Kabupaten Pohuwato, kami sebagai Kader mendapat arahan dari Ketua DPD Nasdem, Iwan S Adam untuk ikut meringankan beban yang dialami korban banjir.

“Semoga bencana banjir segera surut dan warga Kecamatan Patilanggio kembali beraktivitas seperti sediakala”Pungkas Djoni.//AD

Anggota DPRD Provinsi GorontaloDesa DulomoDjoni DalanggoKecamatan PatilanggioKorban BanjirPartai Nasdem
Comments (0)
Add Comment