HarianMetro.co, Pohuwato – Menyambut bulan suci Ramadhan, Kapolres Pohuwato AKBP Winarno, S.H., S.I.K. bersama jajarannya menggelar aksi sosial dengan membagikan bingkisan takjil kepada masyarakat yang tengah menjalankan ibadah puasa.
Kegiatan ini berlangsung di Desa Sipayo, Kecamatan Paguat, pada Sabtu (15/3/2025), menjelang waktu berbuka puasa.
Dalam kegiatan ini, Kapolres Pohuwato didampingi oleh personel Polsek Paguat, anggota Si Propam Polres Pohuwato, serta sejumlah anggota kepolisian lainnya.
Kehadiran aparat di tengah masyarakat mendapat sambutan positif, menciptakan momen kebersamaan yang hangat di bulan penuh berkah ini.
Kapolres Pohuwato, AKBP Winarno, mengatakan pembagian takjil ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat serta bagian dari upaya mempererat hubungan dengan warga.
“Bulan Ramadhan adalah momen yang tepat untuk berbagi dan memperkuat tali silaturahmi. Kami ingin kehadiran Polri tidak hanya dalam tugas pengamanan, tetapi juga dalam kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Kapolres AKBP Winarno.
Kemudian, antusiasme warga terlihat saat menerima takjil dari Kapolres dan jajarannya. Banyak yang mengapresiasi inisiatif ini karena membantu mereka yang sedang berpuasa, terutama bagi pengendara atau warga yang masih beraktivitas menjelang Maghrib.
Terakhir, pembagian takjil ini menjadi salah satu wujud nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat, sekaligus menegaskan peran Polres Pohuwato dalam menciptakan kedekatan dan kebersamaan dengan warga selama bulan Ramadhan 1446 Hijriah.//AD