“Syarif Mbuinga Gubernur” Menggema Pada Pelaksanaan Musda Golkar Boalemo ke-5
HarianMetro.co – Kabupaten Boalemo, Ada yang menarik dari pelaksanaan Musda ke-5 DPD II Golkar Kabupaten Boalemo yang digelar di lapangan Pelti Boalemo, Jumat (24/7).
Dimana tak hanya di kabupaten Pohuwato teriakan Syarif Mbuinga Sebagai Calon Gubernur, namun pada pelaksanaan Musda DPD II Golkar Kabupaten Boalemo pun muncul teriakan kepada Syarif Mbuinga sebagai Calon Gubernur. Pasalnya saat Syarif Mbuinga menuju ke ruangan Musda DPD II Golkar Boalemo teriakan itu muncul seketika.
Hal ini para Kader Golkar Boalemo menginginkan Syarif Mbuinga untuk maju sebagai calon Gubernur Gorontalo pasca Rusli Habibie setelah menjabat selama dua periode.
Hal itu pun mendapat respon dari Ketua DPD II Golkar Boalemo, dalam sambutanya menyampaikan bahwa Syarif Mbuinga juga sebagai Calon Gubernur Gorontalo dari partai Golkar.
Senada dengan Ketua DPD II Partai Golkar Boalemo, Lahmudin Hambali, Wakil Bupati Boalemo pun dalam sambutanya menyampaikan bahwa saya terharu Syarif Mbuinga di teriakin sebagai Calon Gubernur oleh para kader Golkar.
Syarif Mbuinga setelah ditemui awak media menyampaikan ucapan terima kasih atas teriakan tersebut, jika itu keinginan para kader Golkar serta keinginan Gubernur Gorontalo yang merupakan Ketua DPD I Golkar Provinsi, maka saya siap siap saja. Tutup Syarif (Adv)