HarianMetro.co, BOALEMO – Sebanyak 397 Aparatur Sipil Negara (ASN) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), menerima Surat Keputusan (SK) Bupati Boalemo, secara simbolis, bertempat di lapangan Alun-alun Tilamuta. Senin (07/08/2023).
Surat Keputusan (SK) itu, di serahkan oleh Penjabat Bupati Boalemo, pada saat pelaksanaan apel kerja Awal Bulan Agustus 2023, dilingkungan Pemerintah Kabupaten Boalemo,dan dihadiri pula oleh Sekertaris Daerah Supandra Nur, para Asisten Setda Boalemo, para pimpinan OPD, serta para ASN PPPK Guru.
Penjabat (Pj) Bupati Boalemo, Sherman Moridu dalam sambutannya menyampaikan bahwa Aparatur Sipil Negara (ASN) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), merupakan amanah pemerintah yang harus dilaksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab.
“Dengan menerima Surat Keputusan (SK) Bupati Boalemo sebagai ASN PPPK guru yang berjumlah 397 orang, maka diharapkan memegang amanah ini dengan sebaik-baiknya,jaga dan imbangi amanah yang diberikan dengan kejujuran, keiklasan serta prestasi dalam bekerja,”kata Penjabat Bupati.
Hal ini dibutuhkan suatu keseriusan, tanggung jawab moral, dan komitmen bersama, bekerja maksimal dalam memberikan pelayanan didunia pendidikan sebagai ASN PPPK, serta dukungan dan peran aktif dalam pelaksanaan tugas pemerintah.
“Kepada ASN atau PPPK maupun TPK sebagai bagian utama dari penyelenggaraan pembangunan dan pemerintahan harus dapat meningkatkan kualitas pengabdiannya. Oleh karena itu, kita harus menunjukkan kinerja terbaiknya kepada masyarakat bangsa dan Negara,”ujarnya.
Dirinya berharap, agar seluruh pegawai yang ada dilingkungan pemerintah Daerah Kabupaten Boalemo, dapat terus meningkatkan jiwa sosial, meningkatkan persatuan dan kesatuan dalam wadah Negara kesatuan Republik Indonesia ditengah realita kondisi bangsa saat ini berbagai tantangan yang menuntut setiap insan, warga negara secara konsisten berusaha memberikan kontribusi terbaik kepada kemajuan bangsa tanpa terkecuali.
“Saya menyampaikan ucapan terimakasih dan apresiasi yang sangat besar kepada seluruh jajaran keluarga besar ASN dan tenaga penunjang kegiatan dilingkungan pemerintah kabupaten Boalemo yang telah mengikuti apel kerja awal bulan yang menjadi kewajiban kita untuk senantiasa melaksanakan penegakkan disiplin, peningkatan etos kerja dan peningkatan pelayanan yang lebih baik dan maksimal,” tutupnya.//LY