Pengganti Syarif. Al Amin : Golkar Harus Tetap Eksis

HarianMetro.co – Kabupaten Pohuwato, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golkar Kabupaten Pohuwato akan menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-4 tahun 2020. dengan agenda Pemilihan Ketua baru paska Syarif Mbuinga yang akan digelar pada tanggal 22/23 mendatang. Senin (13/7/20)

Sekretaris DPD II Partai Golkar, Al amin Uduala saat di wawancarai mengatakan bahwa tantangan ini sangat besar bagi partai Golkar kedepan paska syarif, sehingga partai ini membutuhkan pemimpin yang benar benar membawa partai lebih jaya lagi.

Al-amin pun menginginkan, Paska syarif Golkar ini tetap eksis kedepan serta jauh lebih besar di kemudian hari, karena untuk mempertahankan kondisi saat ini dengan memilki 10 kursi sangat luar biasa. Serta tantangan kedepan sangat berat bagi ketua yang terpilih nanti.

,”Golkar saat ini setelah paska syarif sangat membutuhkam orang yang tepat untuk memimpin partai yang besar yakni partai yang sudah mengakar di masyarakat, jika orang salah memimpin partai ini maka tentu Golkar akan menjadi kenangan di masyarakat,”Ungkap Al,Amin

Ditambahkan, Momentum musda kali ini sangat luar biasa dan perlu diberikan perhatian serius demi masa depan partai Golkar, sehingga saya secara pribadi belum menyatakan untuk maju, karena saya berpikir masih ada kader kader yang pantas memimpin partai Golkar. Kata Al,amin

Hal ini bukan persoalan majunya namun yang paling penting bagi kita adalah seberapa besar kemampuan kita untuk membawa tanggung jawab partai agar kedepan partai ini tetap jaya pada pemilu akan datang, Memang semua orang ingin maju akan tetapi kita harus sadar dengan kemapuan kita untuk mempertahankan kejayaan partai.

Berbeda dengan pemilihan pemilihan sebelumnya “Pak Syarif masih mempin Partai Golkar di pohuwato namun paska Syarif kontalasinya akan berbeda dan pastinya akan berubah, sehingga apa yang menjadi kebiasaan pak Syarif, jika ini tidak akan tumbuh di partai maka tentu akan mengalami perubahan bagi partai Golkar. Tutup Al-Amin (HM01)

Al amin UdualaGolkar PohuwatoHarian MetroHarian Metro.coMusda DPD II GolkarSyarif Mbuinga
Comments (0)
Add Comment