HarianMetro.co, POHUWATO – Calon Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga, kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap dunia olahraga di Kabupaten Pohuwato. Pada Rabu (25/09/2024), pria yang akrab disapa Om Epo ini menghadiri babak final Turnamen Voli Ball Peradah Banuroja Cup di Desa Banuroja, Kecamatan Randangan. Kehadirannya disambut hangat oleh para warga, tokoh adat, serta suporter tim yang berlaga.
Begitu tiba di lapangan, Saipul terlihat akrab digandeng oleh beberapa tokoh pemuka adat Bali yang hadir untuk menyambutnya. Dengan senyum khasnya, Saipul berinteraksi dengan warga dan para pemain, menciptakan suasana keakraban yang terasa hangat dan kekeluargaan.
Dalam kegiatan ini, turut hadir juga Anggota Legislatif Dapil Randangan, Hamdi Alamri, yang menyampaikan apresiasinya kepada Saipul. Dalam sambutannya, Hamdi mengucapkan terima kasih atas perhatian dan kepedulian Saipul terhadap masyarakat Randangan, khususnya warga Desa Banuroja.
“Sebelum acara ini, saya sempat berkunjung ke rumah beliau (Pak Saipul) usai Shalat Maghrib, dan keluarganya mengatakan bahwa sejak pagi beliau sudah berangkat ke Randangan karena acara penting ini. Ini menunjukkan betapa besar perhatian beliau kepada masyarakat kita,” ujar Hamdi.
Hamdi juga berharap agar rasa cinta dan perhatian yang diberikan Saipul kepada warga Banuroja tidak bertepuk sebelah tangan. “Pak Saipul sangat perhatian kepada kita, jadi pastikan cinta beliau tidak bertepuk sebelah tangan,” tambahnya dengan penuh semangat.
Mendukung pernyataan tersebut, salah satu tokoh pemuka adat Bali, I Wayan Ase, juga memberikan tanggapannya. “Tidak mungkin cinta Pak Saipul akan bertepuk sebelah tangan di Banuroja ini. Kami sangat menghargai dan mendukungnya,” tegasnya.
Turnamen Voli Ball Peradah Banuroja Cup ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi olahraga, tetapi juga memperkuat hubungan antara masyarakat dengan para pemimpin daerah. Kehadiran Saipul A. Mbuinga di acara ini diharapkan dapat semakin membangkitkan semangat masyarakat dalam bidang olahraga, serta mempererat hubungan kekeluargaan antara dirinya dan warga Banuroja. (**)