HarianMetro.co, Pohuwato – Sejumlah personel pengamanan dari Brimob Polda Sulawesi Utara (Sulut) yang dipimpin oleh Kompol Edi Surianto, SH., S.I.K, tiba di Mapolres Pohuwato, pada Jum’at (22/9/2023)
Kedatangan sejumlah personel Brimob Polda Sulut ini tidak lain dalam rangka Operasi BKO untuk membantu mengamankan jalannya aksi unjuk rasa di Kabupaten Pohuwato, serta memperkuat situasi Kamtibmas di wilayah Mapolres Pohuwato.
Diketahui, Kabupaten Pohuwato pada hari ini masih dalam situasi belum kondusif setelah pasca unjuk rasa yang dilakukan oleh para massa aksi Unras kemarin dan sempat terjadi chaos, sehingga membuat personel Mapolres Pohuwato bertambah untuk mengamankan unjuk rasa susulan.
Dalam momentum ini, Kapolres Pohuwato, AKBP Joko Sulistiono, saat di wawancarai oleh awak media menyampaikan, kedatangan sejumlah anggota BKO dari Polda Sulut tentunya memperkuat dan memback up personel yang sekarang berada di Mapolres Pohuwato untuk disiagakan menjaga keamanan.
“Bahwa kita ketahui bersama, kemarin ada kegiatan unjuk rasa dan mereka melakukan tindakan anarkis. Itu adalah tindakan yang melanggar hukum dan tidak dibenarkan secara undang-undang,” kata Joko Sulistiono.
Sementara itu, fasilitas pemerintah serta fasilitas perusahaan, investasi dan kenyamanan masyarakat dalam beraktivitas itu terganggu oleh unjuk rasa yang dilakukan massa aksi unras kemarin.
“Kami Polda Gorontalo, Polres Pohuwato, ingin menciptakan situasi yang kondusif,” ungkap Joko Sulistiono.
Kemudian, dalam pelaksanaan penugasan ini sesuai dengan kebutuhan dan sesuai potensi gangguan Kamtibmas.
Terakhir, Kapolres Pohuwato, AKBP Joko Sulistiono berharap tidak ada kegiatan yang bersifat anarkis lagi di Mapolres Pohuwato dan Kamtibmas terjaga serta aktivitas masyarakat berjalan lancar dengan baik.
Sebagai informasi, jumlah keseluruhan dari personel gabungan yang ada di Mapolres Pohuwato yakni, kurang lebih 1300 baik dari TNI dan Polri.//AD